CARA MERAWAT ALAT MARCHING BAND SECTION BATTERY

Halo sobat GWB! Pada artikel kali ini, kami akan mendeskripsikan atau menjelaskan bagaimana cara merawat alat marching band pada salah satu section penting di UKM Marching Band Gita Wahana Bhakti. Sebelum itu, sobat gwb sudah pada tahu kan, UKM Marching Band Gita Wahana Bhakti Universitas Negeri Malang terbagi menjadi berapa section? Nah benar, UKM Marching Band Gita Wahana Bhakti terbagi menjadi 4 section, yaitu Section Color Guard (CG), Section Brass, Section Percussion In Tone (PIT), dan Section Battery. Di bawah ini akan dijelaskan lebih lanjut tentang Section Battery, sobat GWB terus simak dan ikuti ya !

Section Battery merupakan section yang hampir sama dengan Section PIT yaitu sama-sama termasuk dalam instrumen musik perkusi, yakni benda apapun yang dapat menghasilkan suara baik karena dipukul, dikocok, digosok, diadukan, atau dengan cara apapun yang dapat membuat getaran pada benda tersebut. Perbedaannya, Section Battery memainkan instrumen musik perkusi sambil berjalan dalam barisan, sedangkan Section PIT memainkan instrumen musik perkusi tanpa ikut dalam barisan. Pada Section Battery UKM Marching Band Gita Wahana Bhakti terdapat 4 macam alat yang dimainkan, yaitu :

  1. Snare Drum

2. Quint Tom

3. Bass Drum

4. Cymbal

Nah, setelah sobat gwb sudah mengetahui macam-macam alat pada Section Battery, sobat gwb juga harus mengetahui terlebih dahulu bagian-bagian tubuh alat Battery, yaitu antara lain :

  1. Head

2. Shell

3. Tension Rod

4. Rim

5. Snare Head Bawah

6. Baut Pengencang

7. Pengait Harnes

8. Pengait Tension Rod

9. Pengait Snare

10. Harnes

Setelah mengetahui bagian-bagian alat Battery, sobat gwb harus mengetahui cara merawat alat Battery yang benar agar alat tersebut tidak mudah rusak. Cara merawat alat Battery sendiri terbagi menjadi 3 macam tahapan, yaitu :

  1. Hal-hal yang harus diperhatikan saat bermain alat
    • Kondisi fisik alat
    • Kondisi kebersihan alat
    • Kelengkapan bagian-bagian dari alat
  2. Cara Pembersihan Alat
    • Persiapkan alat dan bahan yang diperlukan dalam pembersihan alat battery, yaitu lap bersih atau lap orange, kemoceng, cottonbud, minyak kayu putih, kunci T, dan lilin.
    • Tahap pertama alat dibersihkan menggunakan kemoceng terlebih dahulu karena apabila alat sering digunakan tentunya akan ada partikel-partikel debu yang menempel, selain itu juga apabila dibersihkan langsung menggunakan lap akan menyebabkan baret pada alat.
    • Kemudian melepas baut pengencang head menggunakan kunci T dengan cara dilepas secara berseberangan dan harus merata.
    • Setelah head dapat terlepas, head dapat dibersihkan menggunakan lap bersih kering yang diberikan sedikit tetesan minyak kayu putih untuk menghilangkan bekas-bekas penggunaan stick.
    • Bagian shell dapat dibersihkan menggunakan lap bersih yang diberi air sedikit. Sedangkan lubang-lubang yang ada pada alat dapat dibersihkan mengunakan cottonbud.
    • Sebelum head dipasang kembali, penting untuk mengoles-oleskan lilin ke bagian pinggir atas tempat head dipasangkan agar dalam pengencangan head nantinya tidak seret dan head bisa tetap awet.
    • Pasang kembali head dan pasang kembali pengencang baut head secara berseberangan dan merata menggunakan kunci T.
    • Untuk membersihkan cymbal cukup dengan dilap menggunakan lapyang bersih dan digosok menggunakan cymbal paste.
  3. Cara penyimpanan alat
    • Untuk alat battery seperti snare drum, quint tom, dan bass drum cara penyimpanannya harus diletakkan ditempat yang tinggi, jangan diletakkan di lantai. Penataan harus diberi jarak agar saat pengambilan alat, alat tersebut tidak saling berkait dengan alat lain yang menyebabkan jatuh.
    • Untuk penyimpanan cymbal lebih baik dimasukkan ke dalam wadah atau kardus agar tidak berdebu dan antara cymbal satu sama lain harus diberi sekat agar tidak saling bergesekan.

Nah dari pemaparan diatas, sobat GWB pasti sudah mengetahui bagaimana cara merawat alat Section Battery yang benar? Dari artikel ini, diharapkan seluruh player marching band dapat mengimplementasikan tata cara perawatan alat Section Battery baik dalam cara pembersihan alat maupun dalam cara penyimpanannya. Dengan memahami tata cara perawatan alat yang benar, tentunya akan banyak sekali manfaat yang diperoleh, yaitu alat Section Battery tidak mudah rusak dan tidak mudah berkarat, dan lain-lain. Nah, pasti sobat gwb juga penasaran kan bagaimana cara merawat alat marching band yang benar pada section yang lain? Sobat GWB terus ikuti artikel kami selanjutnya, ya!

Marching Band Gita Wahana Bhakti

Unit Kegiatan Marching Band Gita Wahana Bhakti

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *